Labuhanbatu-Koreksirakyat | Bupati Labuhanbatu dr H Erik Adtrada Ritonga MKM, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK dr Hj Maya Hasmita SPOG MKM, mengantar 332 calon jamaah haji asal Labuhanbatu ke Medan, Rabu (31/5/2023).
Bupati dan Ketua TP PKK di atas kereta api (KA) menyusuri seluruh gerbong untuk menyapa dan berbincang-bincang dengan para calon jamaah haji.
Bupati Labuhanbatu dalam kesempatan itu mengatakan, dengan menggunakan kereta api, perjalanan dari Rantauprapat menuju Kota Medan yang lebih kurang sepanjang 280 Km, dapat ditempuh dengan waktu yang lebih cepat dan calon jamaah akan tiba tepat waktu.
BACA JUGA: Wagubsu Silaturahmi dengan DMI dan Bilal Mayit di Tebingtinggi
“Para calon jamaah haji akan merasa lebih nyaman dan aman dalam perjalanan, tidak mudah lelah dan kesehatan juga akan lebih terjaga,” katanya.
Lebih lanjut Bupati Erik menambahkan, di setiap gerbong akan ada petugas dari PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Labuhanbatu untuk melayani para calon jamaah, termasuk makan dan minum.
“Sampaikan apa keluhan dan permintaan bapak ibu selama dalam perjalanan, termasuk makan maupun minum. Biar petugas yang melayani, dan semua gratis tanpa biaya,” ujarnya.
Calon jamaah haji asal Kelurahan Dano Bale, Kecamatan Rantau Selatan Sarifah (63) mengaku bahagia dan merasa senang dengan fasilitas pelayanan yang diberikan Pemkab Labuhanbatu di bawah pimpinan dr Erik Adtrada.
“Terimakasih bapak Bupati sudah melayani kami dengan baik. Kami merasa lebih nyaman dan enak pak, tidak capek,” ucapnya kepada Bupati. Pada kesempatan itu, Bupati dan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) juga menyerahkan bingkisan kepada para calon jamaah haji. * KR/Ril